BAPPPEDA GELAR FGD PENYUSUNAN PAKET WISATA KOTA MADIUN
Tak dapat dipungkiri lagi, saat ini Kota Madiun menjadi jujugan wisata. Kemajuan kota yang pesat menjadi tujuan wisatawan ataupun rombongan studi banding dari luar kota. Peluang ini harus ditangkap oleh Pemkot Madiun. Namun tidak semata pemerintah sendiri yang punya andil, pola pentahelix harus bisa diwujudkan dalam pembangunan di segala bidang termasuk dalam bidang pariwisata.
Kota Madiun mempunyai banyak potensi wisata seperti sejarah, kuliner, wisata edukasi, dan pencak silat sebagai modal yang dapat diolah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta aspek pemerataan di seluruh wilayah.
Bapppeda melakukan FGD untuk menyusun dan mengorganisir potensi dan peran pelaku usaha pariwisata pada Senin (10/2) di Graha Krida Praja. OPD terkait turut diundang untuk memberikan masukan dan juga berbagai peran untuk menyiapkan obyek yang layak dimasukkan paket wisata Kota Madiun.
Dengan disusunnya paket wisata ini bertujuan untuk memberikan banyak pilihan bagi wisatawan untuk menikmati suasana Kota Madiun dari berbagai sudut pandang dan meninggalkan kenangan yang mengundang wisatawan untuk berkunjung kembali ke Kota Pendekar. (*ikesda)